Selasa, 23 Juli 2024

Fakultas Ilmu Kesehatan Unmuh Jember Sukseskan Acara Pelatihan Keperawatan Tahunan



Dalam memberikan pengetahuan mengenai rawat dan menjahit luka, Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan (BEM FIKES) Universitas Muhammadiyah Jember (Unmuh Jember) mengadakan acara pelatihan tahunan rutin.

Bertemakan "Heal With Skill: Pelatihan Hecting dan Perawatan Luka Untuk Mahasiswa Kesehatan" pada tahun ini, acara digelar pada hari Sabtu (20/07/2024) dan Minggu (21/07/2024) di Rumah Sakit Umum Universitas Muhammadiyah Jember.

Dilaksanakan atas kesuksesan acara tahun lalu, acara tahun ini dihadiri oleh 200 peserta, dua kali lipat dari tahun lalu, yang terbagi dari berbagai instansi seperti Universitas Jember (UNEJ), Universitas Dr. Soebandi Jember, STIKES Al-Qodiri, Poltekkes Malang Kampus 1 Jember,Universitas Bondowoso, MDMC dan mahasiswa internal Unmuh Jember.



Dalam pelatihannya, dihadirkan pemateri profesional bagian rawat luka, Ns. Sufiarini, S.Kep. WOC(ET)N dan pemateri hecting, dr. Cynthia Tanaka, Sp. B, yang fokus pada pemberian materi berupa ceramah keilmuan atau seminar dan tanya jawab pada peserta.

Setelah dipaparkan materi, peserta didampingi oleh 10 fasilitator yang merupakan perawat yang sudah ahli dalam bidang hecting dan rawat luka untuk melakukan praktik langsung dengan instrumen yang sudah disediakan.

"Alasan diadakan pelatihan ini memang dikarenakan hecting (jahit luka) harus disandingkan dengan rawat luka" jelas Anis, Wakil Gubernur BEM FIKES.

Gelar Asesmen Lapang, Program Studi Manajemen Unmuh Jember Siap Naik Akreditasi



Jajaran Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) serta Program Studi Manajemen Universitas Muhammadiyah Jember (Unmuh Jember) hadirkan Assesmen Lapangan 

Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis yang dibuka pada hari Selasa (23/07/2024) di Ruang Rapat Gedung A Unmuh Jember. 

Acara ini dihadiri oleh Rektor, jajaran Wakil Rektor serta jajaran Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), dan Ka. Unit Pelaksana Teknis (UPT).

Pada acara pembukaannya, disampaikan sambutan-sambutan berisi harapan oleh Rektor Unmuh Jember dan 2 tim asesor.

Dalam sambutannya, Prof. Dr. Vanessa Gaffar, SE., AK., MBA, selaku tim asesor I menyampaikan hal-hal yang akan dilakukan oleh tim asesor dalam mengevaluasi instrumen akreditasi pada program studi terkait.

"Terima kasih atas penyambutan tim asesor, semoga dapat memberi hasil terbaik" jelas Vanessa.

Sambutan selanjutnya disampaikan oleh tim asesor II, Maya Sari Dewi S.Sos., M.M, yang menjelaskan kode etik dalam asesmen lapangan yang berfokus pada bukti fisik dan borang.

"Tentunya terdapat hal-hal yang boleh kami terima dan kami tolak sesuai dengan kode etik asesmen" kata Maya.

Rektor Unmuh Jember menyampaikan harapan penuh pada kegiatan ini dengan memberikan ramah tamah serta impian universitas dalam menaikkan akreditasi Program Studi Manajemen.

"Sebagai program studi terbesar di universitas, kami mengharapkan hasil yang terbaik" tutur Hanafi.

Sabtu, 20 Juli 2024

Unmuh Jember Perkuat Kerjasama Internasional dengan Dua Sekolah di Thailand

Universitas Muhammadiyah Jember (Unmuh Jember) semakin memperkuat posisinya di kancah internasional melalui kerjasama dengan dua lembaga pendidikan di Thailand. Pada tanggal 18-20 Juli 2024, delegasi Unmuh Jember yang terdiri dari Fefi Nurdiana W., S.P., M.P., Kaprodi Agribisnis Fakultas Pertanian, dan Nurul Fathiyah Fauzi, S.P., M.P., melakukan kunjungan ke Santiwit Technological College di Songklha dan Samakee Islam Wittaya School di Satun untuk menjalin kerjasama yang lebih erat dengan kedua sekolah tersebut.

Kegiatan ini diawali dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Unmuh Jember dan Santiwit Technological College pada 18 Juli 2024. Acara yang berlangsung di aula sekolah tersebut dihadiri oleh Dr. Mangsoed Mateh, Direktur Santiwit Technological College, dan Fefi Nurdiana W., S.P., M.P., selaku perwakilan Unmuh Jember. MoU ini mencakup kerjasama di berbagai tingkatan, mulai dari universitas hingga fakultas dan program studi, dengan tujuan memperluas peluang kolaborasi akademik dan pengembangan mahasiswa. Penandatanganan ini disaksikan oleh seluruh jajaran guru dan siswa, menandai awal dari kerjasama yang lebih intensif di masa mendatang.

Selain penandatanganan MoU, delegasi Unmuh Jember juga memanfaatkan kesempatan ini untuk mempromosikan kampus mereka di hadapan siswa-siswa kelas 3 SMA Santiwit Technological College. Acara promosi ini berlangsung meriah dengan para siswa dan guru yang menunjukkan minat tinggi terhadap informasi mengenai program studi dan peluang beasiswa yang ditawarkan oleh Unmuh Jember. Meski demikian, beberapa siswa mengungkapkan kekhawatiran terkait kendala bahasa dan tantangan bersekolah di luar negeri.

 

 Kunjungan berlanjut pada 19 Juli 2024 dengan kegiatan serupa di Samakee Islam Wittaya School. Di sekolah ini, Unmuh Jember menandatangani MoU yang dihadiri oleh direktur sekolah, para guru, dan siswa. Ini merupakan kali pertama Samakee Islam Wittaya School menjalin kerjasama dengan universitas dari luar negeri, yang ditandai dengan antusiasme tinggi dari pihak sekolah. Acara promosi kampus di sekolah ini juga mendapat respon positif dari siswa-siswa yang tertarik melanjutkan studi di Indonesia, meskipun mereka menghadapi kendala yang sama seperti siswa di Santiwit, yakni kekhawatiran terkait bahasa dan adaptasi di lingkungan baru.

Sebagai bagian dari implementasi kerjasama, Unmuh Jember juga mengadakan pelatihan pembuatan herbal drink Kunyit Asam di Santiwit Technological College. Pelatihan ini diikuti dengan penuh antusias oleh para peserta yang belum mengenal minuman herbal ini sebelumnya. Kunyit Asam, yang kaya manfaat dan bernilai jual tinggi, mendapat respon positif dari peserta yang tertarik dengan rasa segarnya. Namun, pelatihan serupa tidak dapat dilangsungkan di Samakee Islam Wittaya School karena keterbatasan waktu pada hari Jumat, di mana sekolah harus segera usai dan para guru serta siswa meninggalkan sekolah.

Dalam wawancara terkait kerjasama ini, Fefi Nurdiana W., S.P., M.P., Kaprodi Agribisnis Unmuh Jember, menyampaikan pandangan positifnya, "Kami sangat bersemangat dengan kerjasama ini karena membuka peluang besar bagi pengembangan akademik dan inovasi di kedua belah pihak. Melalui kolaborasi yang erat, kami berharap dapat menciptakan sinergi yang menguntungkan tidak hanya bagi Unmuh Jember dan sekolah-sekolah di Thailand, tetapi juga bagi para siswa yang nantinya dapat berkontribusi lebih luas di masyarakat global."

Kunjungan Unmuh Jember ke Thailand ini berhasil membuka peluang baru untuk kerjasama internasional yang lebih erat, baik dalam bidang akademik maupun pengembangan produk inovatif. Meskipun ada beberapa tantangan, seperti kendala bahasa dan adaptasi, respon positif dari kedua sekolah menunjukkan potensi besar bagi pengembangan kerjasama lebih lanjut. Dengan keberhasilan ini, Unmuh Jember berharap dapat terus memperluas jaringan internasionalisasinya dan meningkatkan kontribusinya di kancah pendidikan global.

 

Yukk baca juga berita lainnya :

Unmuh Jember Berikan 18 Pintu Air Irigasi Untuk Produktifitas Petani di Jember


BTN Syariah Jember dan Unmuh Jember Kolaborasi dalam Program Sertifikasi Halal untuk UMKM

 

Jumat, 12 Juli 2024

Siap Mengabdi, Dekan Fakultas Masa Jabatan 2024-2028 Unmuh Jember Resmi Dilantik



Universitas Muhammadiyah Jember (Unmuh Jember) menggelar Pelantikan Dekan Unmuh Jember Masa Jabatan 2024-2028 yang dilaksanakan pada hari Jumat (12/07/2024) di Gedung Aula Ahmad Zainuri Unmuh Jember.

Pada acara, telah diberhentikan secara hormat 9 Dekan Fakultas Masa Jabatan 2020-2024 dan telah diangkat serta diresmikan 9 Dekan Fakultas Masa Jabatan 2024-2028.

Acara ini dihadiri oleh Ketua Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah, Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur, Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Jember dan Pimpinan Daerah Aisyiyah Kabupaten Jember serta Pimpinan Kampus 2 Unmuh Jember Banyuwangi.

Jajaran dekan dilantik oleh Ir. Tamhid Masyhudi selaku Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur dan telah terlantik Ahmad Suryono, S.H., M.H., sebagai Dekan Fakultas Hukum, Dr. Fitri Amilia, M.Pd., sebagai Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Saptya Prawitasari, S.P., M.P., sebagai Dekan Fakultas Pertanian, Maheni Ikasari, S.E., M.M., sebagai Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Dr. Sudahri, S.Sos., M.I.Kom., sebagai Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, dan Dr. Ir. Muhtar, S.T., M.T., IPM., sebagai Dekan Fakultas Teknik.

Telah terlantik pula Dr. Bahar Agus Setiawan, S.Th.I., M.M.Pd., sebagai Dekan Fakultas Agama Islam, Dr. Nurlaela Widyarini, S.Psi., M.Psi., sebagai Dekan Fakultas Psikologi, dan Ns. Sri Wahyuni Adriani, S.Kep., M.Kep, Sp.Kep.Kom., sebagai Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan.

"Semua pimpinan harus bahu-membahu dan guyup rukun agar pekerjaan lebih ringan", kata Hanafi pada sambutannya.

Sambutan disusul dengan Ir. Tamhid selaku Pimpinan Wilayah Jawa Timur yang menyampaikan harapan kepada Dekan Masa Jabatan 2024-2028 agar selalu amanah dan menjalankan tugas dengan baik.

"Harus terus menerus meningkatkan jabatan fungsional dengan melatih kekuatan, kekompakan, kontribusi serta komitmen" tutur Tamhid.

Sambutan juga disampaikan oleh perwakilan Ketua Majelis Diktilitbang yang diwakilan oleh Wakil Bendahara I, Prof. Mahfud Sholihin, SE., M.Acc., Ph.D., Ak., CA.

"Tentunya dekan dan wakil dekan akan banyak pekerjaan tapi InsyaAllah kami bisa bantu selaku pembantu lembaga" jelas Mahfud.

Kamis, 11 Juli 2024

Festival Budaya 2024: Mahasiswa Unmuh Jember Sajikan Harmoni Nusantara




Mahasiswa semester 4 Program Studi Ilmu Komunikasi dan Psikologi Universitas Muhammadiyah Jember (Unmuh Jember) sukses menyelenggarakan Festival Budaya 2024 dengan tema "Harmoni Nusantara" di Aula Ahmad Zainuri pada Rabu (11/7/2024).

Uniknya, panggung pertunjukan memanfaatkan seluruh bagian Aula Ahmad Zainuri, menciptakan kejutan dari berbagai sudut panggung. Dengan menampilkan lima pertunjukan utama yang mengundang antusiasme tinggi dari para pengunjung. 


Penampilan lima pertunjukan tersebut mengisahkan Dewi Songgo Langit yang menampilkan Reog Ponorogo datang dari bagian belakang panggung mampu memberikan kejutan untuk pengunjung, Kisah Ramayana yang kemunculan sosok anoman dapat menarik antusiasme pengunjung , Calon Arang yang menghadirkan sosok seram Leak dari Bali mampu membuat aula menjadi sunyi dan membuat bulu kuduk merinding, serta pertunjukan tari, fashion, dan flashmob dengan judul penampilan Serenda Warisan Nusantara dan Budaya Indonesia mampu membuat pengunjung takjub akan keindahan yang dimiliki oleh Indonesia.



Ketua Panitia, Salsabila Sari Yasmin, menjelaskan bahwa persiapan yang dilakukan hanya dalam waktu 1 bulan 15 hari. 

"Persiapan dari konsep awal hingga latihan performa memakan waktu sekitar 1 bulan 15 hari, namun latihan intensif baru dilakukan selama 3 minggu," ujarnya.

Putra Kurniawan, Dosen Pengampu Mata Kuliah Komunikasi Antar Budaya, mengungkapkan bahwa ide festival ini sepenuhnya berasal dari mahasiswa semester 4. 

"Saya sempat menawarkan ide budaya luar seperti cosplay, namun mahasiswa lebih memilih mengangkat budaya Indonesia yang kaya dan perlu dilestarikan. Maka lahirlah tema Harmoni Nusantara ini dan kegiatan ini murni dari mahasiswa semester 4 baik itu sebagai performer dan sebagai panitia event organizer" jelasnya.



Festival Budaya 2024 ini juga merupakan bagian dari Ujian Akhir Semester Mata Kuliah. "Tradisi Festival Budaya ini sudah ada sejak lama dan setiap tahun selalu dinantikan. Tahun ini, kami berkolaborasi dengan Prodi Psikologi untuk ketiga kalinya," tambah Putra.

Selain itu dirinya juga mengapresiasi penuh mahasiswa semester 4 karena menurutnya dengan persiapan matang dan semangat yang luar biasa dari mahasiswa, Festival Budaya 2024 sukses menjadi ajang apresiasi budaya Indonesia, menampilkan kekayaan dan keragaman yang dimiliki Nusantara.


Mengakhiri acara, Putra menyatakan harapannya untuk peningkatan festival di tahun berikutnya. 

"Tanggung jawab Festival Budaya ini semakin besar. Alhamdulillah, standar performa tiap tahunnya naik. Semoga tahun depan akan lebih meningkat lagi," harapnya.


Sabtu, 06 Juli 2024

Milad Pertama RSU Unmuh Jember: Berani Berjuang untuk Perubahan yang Lebih Baik



Rumah Sakit Umum Universitas Muhammadiyah Jember telah berhasil menyelenggarakan resepsi miladnya yang pertama, Sabtu (6/7/2024).

     Mengangkat tema "Berani Berjuang untuk Perubahan yang Lebih Baik", acara ini dihadiri oleh segenap tamu undangan dari Pimpinan Rumah Sakit se-kabupaten Jember, Pimpinan Universitas Muhammadiyah Jember, Pimpinan Cabang dan Ranting Muhammadiyah, Mitra, dan warga sekitar.

     Dalam sambutannya, Direktur RSU Unmuh Jember, dr Bambang Indra H SpTHT menyampaikan proses perkembangan Rumah Sakit yang ia pimpin sangat cepat, pasalnya setelah beroperasi pada tanggal 3 Juli 2023, pihaknya telah mendapat dukungan Fasilitas BPJS dalam tiga bulan, tepatnya pada bulan Oktober 2023.

     "Alhamdulillah, setelah BPJS, kita juga telah mendapatkan akreditas Paripurna. Saya rasa ini perkembangan yang sangat pesat." jelasnya.

     Tahun ini, RSU Universitas Muhammadiyah Jember telah memiliki empat spesialis baru sehingga total 16 poli klinik yang beroperasi.

     Sementara itu, Wakil Rektor 2 Universitas Muhammadiyah Jember, Ns Sasmiyanto, SKep MKes menyampaikan dengan berdirinya RSU di tengah-tengah masyarakat mampu memberikan pengaruh besar. Seperti akses terdekat gawat darurat dan faktor ekonomi.
 
     Dalam serangkaian acara ini diharapkan dapat membangkitkan semangat dan motivasi untuk tidak takut mengambil langkah perubahan. Dengan kebersamaan dan saling mendukung, perubahan menuju kehidupan yang lebih baik bukanlah hal yang mustahil untuk dicapai.

     Acara ini ditutup dengan tausiyah oleh Ustadz Ahmad Samanan dari Pimpinan Daerah Muhammadiyah Jember kemudian dilanjutkan dengan doa, Simulasi Code Blue dan hiburan-hiburan.

UM Jember lantik 10 Dekan Periode 2020-2024

 


Sepuluh dekan periode 2020-2024 dilantik oleh Dr. Hanafi, MPd Rektor Universitas Muhammadiyah Jember -UM Jember-, Selasa, (30/6/2020). Diadakan di Gedung Ahmad Zaenuri, serah terima Dekan masa jabatan 2016-2020 ke Dekan masa jabatan 2020-2024 disaksikan oleh Wakil Rektor 1, Dr. Emy Kholifah R, M.Si dan Wakil Rektor II, Ahmad Suharto, M.P. Dalam sambutannya, Rektor UM Jember mengucapkan selamat dan semangat dalam mengemban amanat. “Memang tidak mudah, tapi dijalani dengan mengucap Bismillah dan harus ikhlas.” ungkapnya.

Tentang amanat, menurut Hanafi, sudah tertuang pada QS Al-Ahzab:72 yang artinya, “Sesungguhnya Kami telah mengemukakan amanat kepada langit, bumi dan gunung-gunung, maka semuanya enggan untuk memikul amanat itu dan mereka khawatir akan mengkhianatinya, dan dipikullah amanat itu oleh manusia. Sesungguhnya manusia itu amat zalim dan amat bodoh.” Hanafi juga menjelaskan bahwa ada dua hal yang harus dimiliki Perguruan Tinggi unggul yaitu unggul dan lestari. Unggul yang dimaksud ialah perguruan tinggi harus memiliki kualitas yang bagus. Hal tersebut bisa didapat dari kualitas Sumber Daya Manusia yang dimiliki harus berkompeten di bidang masing-masing. Untuk mewujudkannya, Hanafi mulai menambah dosen yang bergelar doktor dengan memberikan beasiswa untuk satu dosen di setiap jurusan. “Ini salah satu upaya kita meningkatkan SDM yang ada.” Selanjutnya yaitu lestari, adalah terciptanya suasana belajar nyaman yang dilengkapi dengan fasilitas lengkap.

Ketersediaan fasilitas juga merupakan salah satu penunjang terciptanya lulusan yang unggul. Selain Hanafi, Prof Thohir Luth MA, mantan Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur periode 2010-2015, memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada dekan yang telah purna masa jabatan. “Semoga segala hal yang telah dilakukan oleh persyarikatan bisa menjadi amal jariyah.” Tak hanya itu, pesan yang diberikan oleh Ketua Badan Pembina Harian (BPH) UM Jember tersebut kepada peserta yang hadir ialah jangan sampai menjadikan Perguruan Tinggi Muhammadiyah yang lain khususnya yang ada di Jawa Timur sebagai competitor. “Harus bisa memajukan dirinya sendiri dan saling memberi contoh yang baik.” ungkapnya. Hal senada juga diungkapkan oleh Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Jember, Drs. Kusno MPd, beliau mengatakan bahwa setiap amal usaha yang dimiliki Muhammadiyah harus bisa bersinergi membangun kekuatan yang bisa dicontoh.

“Kitalah yang bertugas untuk mengembangkan AUM agar bisa maju dan berkualitas baik. Tunjukkan hal-hal yang bagus, kalau sudah bagus, dukung sepenuhnya agar bisa maju.” jelas Kusno. Berikut adalah kesepuluh nama-nama dekan yang dilantik masa jabatan 2020-2024: 1. H. Suyatna, S.H., M.Hum. (Fakultas Hukum) 2. Dr. Juariyah, M.Si. (Fakultas Ilmu Sosial dan Politik) 3. Ir. Iskandar, M.P. (Fakultas Pertanian) 4. Dr. Nanang Saiful Rizal, M.T. (Fakultas Teknik) 5. Maheni Ika Sari, S.E., M.M. (Fakultas Ekonomi) 6. Ns. Sasmiyanto, S.Kep., M.Kes. (Fakultas Ilmu Kesehatan) 7. Dr. Kukuh Munandar, M.Kes. (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan) 8. Dr. Nurlela Widyarini, S.Psi., M.Si. (Fakultas Psikolgi) 9. Sofyan Rofie, S.Pd.I., M.Pd.I. (Fakultas Agama Islam) 10. Dr. Abadi Santosa, S.E., M.M. (Direktur Pasca Sarjana). (adis)

Connect