Mantapkan Langkah Menuju Unggul Unmuh Jember Tunjukkan Capaian Strategis
![]() |
Dr. Bagus Setya Rintyarna S.T., M.Kom. (Wakil Rektor I) |
Memasuki usia ke-44, Universitas Muhammadiyah Jember (Unmuh Jember) menegaskan komitmennya untuk menjadi kampus unggul dengan menunjukkan sejumlah capaian strategis. Dari penguatan sumber daya manusia hingga kerja sama internasional, berbagai langkah nyata telah ditempuh oleh institusi ini sebagai bagian dari strategi jangka panjang.
Wakil Rektor I Dr. Bagus Setya Rintyarna S.T., M.Kom. Unmuh Jember menyampaikan bahwa peningkatan jumlah dosen bergelar doktor menjadi prioritas utama dalam investasi jangka panjang kampus. “Jumlah doktor kita terus bertambah. Ini penting karena di dunia pendidikan, investasi sumber daya manusia atau intangible investment adalah kunci utama untuk mencapai kualitas,” ujarnya.
Selain itu, Unmuh Jember juga
mencatat sejumlah prestasi di bidang akademik. Setelah sukses memperoleh hibah
Program Kompetisi Kampus Merdeka (PKKM) pada 2024, tahun ini kampus tersebut
kembali dipercaya menerima hibah smart
classroom. Fasilitas ini akan meningkatkan kualitas pembelajaran berbasis
teknologi di lingkungan kampus.
“Dengan smart classroom, kita masuk dalam jajaran perguruan tinggi yang memanfaatkan teknologi modern dalam proses belajar mengajar,” jelasnya.
Dalam bidang penelitian, Unmuh Jember telah menggelar konferensi internasional bertajuk Beyond Technology Summit yang terindeks Scopus. Kegiatan ini akan berlanjut di tahun 2025 dan seterusnya sebagai upaya konsisten kampus dalam penguatan budaya riset. Unmuh Jember juga tercatat masuk dalam klaster utama perguruan tinggi, serta aktif menjalin kerja sama internasional. Wakil Rektor I menegaskan bahwa kolaborasi luar negeri tidak lagi bersifat formalitas semata.
Menurut Wakil Rektor I, semua capaian ini tidak terlepas dari perencanaan matang yang disusun melalui rencana jangka panjang dan jangka menengah. Setiap periode kepemimpinan memiliki target terukur yang menjadi kompas dalam pengambilan kebijakan. Kolaborasi dengan industri, pemerintah, dan lembaga internasional pun menjadi bagian penting dalam peta jalan menuju kampus unggul.
Ia pun mengajak seluruh sivitas
akademika untuk bahu-membahu dalam mewujudkan cita-cita besar Unmuh Jember. “Yang
bisa kita lakukan sekarang adalah saling bahu-membahu. Seluruh sivitas
akademika harus bergerak sesuai perannya masing-masing untuk mendorong Unmuh
Jember menjadi kampus unggul,” pungkasnya.
Posting Komentar